Skip to main content

Melinjo, baik buruknya bagi Kesehatan

Efek Melinjo (baik buruknya) bagi Kesehatan
Melinjo juga dikenal dengan nama belinjo, mlinjo (bahasa Jawa), Khalet (Bahasa Kamboja), bago (bahasa Melayu dan bahasa Tagalog), atau tangkil (bahasa Sunda). Disetiap daerah atau negara melinjo memiki berbagai istilah.
Melinjo memiliki banyak manfaatnya, hampir semua bagian tanaman dapat dimanfaatkan. Daun muda (disebut SO) dan tangkilnya dapat digunakan sebagai bahan sayuran. Contohnya yaitu Sayur Asem. Kulit biji melinjo dapat dijadikan cemilan dengan cara diberi bumbu kemudian digoreng. Semua bahan makanan yang berasal dari tanaman melinjo ini mempunyai kandungan gizi yang cukup banyak, selain karbohidrat juga mengandung lemak, protein, mineral dan vitamin–vitamin.
Selain sebagai makanan alternatif, manfaat melinjo telah ditemukan oleh peneliti dari jepang. Melinjo diketahui mengandung senyawa antioksidan yang cukup tinggi, sehingga dapat menangkal berbagai radikal bebas penyebab berbagai macam penyakit. Melinjo juga berpotensi sebagai antimikroba yang dapat dipakai sebagai pengawet alami makanan dan obat untuk penyakit yang disebabkan oleh bakteri.
Bahaya Emping Melinjo Bagi Kesehatan
Kita semua tahu bahwa emping melinjo merupakan makanan ringan yang diolah dari biji melinjo yang sudah tua berfungsi sebagai teman makanan pokok (nasi) dan minum teh. Emping melinjo berbentuk padat, pipih, kering, rasanya agak pahit dan memiliki aroma yang khas seperti aroma kacang almond, namun beberapa orang tidak mau mengkonsumsi emping melinjo, karena adanya senyawa purin yang terdapat dalam biji melinjo. Senyawa purin yang terkandung dalam emping melinjo selain berdampak negatif terhadap kesehatan manusia seperti adenin yang dapat menurunkan pertumbuhan, meningkatkan aktifitas enzim purin di hati, perubahan pada pola ekskresi purin di urin, volume urin meningkat dan terjadi pembesaran ginjal.
Asam urat lebih dikenal di masyarakat sebagai sebutan untuk suatu penyakit, tetapi sebenarnya asam urat merupakan produk akhir metabolisme purin. Dan asam urat selalu ada dalam tubuh manusia, yang apabila kadarnya meningkat dapat menimbulkan beberapa keluhan.
Peningkatan kadar asam urat darah atau hiperurisemia adalah kadar asam urat darah di atas 7 mg/dl pada laki-laki dan di atas 6 mg/dl pada perempuan (Wortmann, 1995)

Asam urat pasti ada dalam tubuh manusia, tetapi apabila kadarnya meningkat (hiperurisemia) dapat menimbulkan keluhan antara lain gout atritis. Penyebab gout artritis bervariasi dan dapat dipicu oleh diet tinggi purin. Sendi-sendi yang diserang adalah jari-jari kaki, lutut,  tumit, pergelangan tangan, jari tangan dan siku. Selain nyeri, penyakit asam urat juga dapat membuat persendian membengkak, meradang panas dan kaku. Biasanya peningkatan kadar asam urat darah sesudah mengkonsumsi emping Melinjo goreng terjadi pada 3 jam pertama. Pada 3 jam kedua terjadi penurunan kadar asam urat darah yang mendekati normal.
Peningkatan Purin akibat pengonsumsian emping mlinjo sebernarya dapat dikurangi, sudah banyak penelitian tentang bagaimana caranya menurunkan kandungan purin di dalam melinjo. Tetapi apabila anda mengkonsumsi terlalu banyak emping melinjo juga sama saja, kadar asam urat darah anda akan meningkat. Tetapi apabila anda ingin mengkonsumsi emping melinjo, sebaiknya tidak berlebihan, makanlah secukupnya saja.
Demikian postingan mengenai efek Melinjo (baik dan buruknya) bagi kesehatan. Semoga bermanfaat.

Terima kasih telah membaca.
Sumber:
- Rostiati. 2013. Suhu Penyimpanan Dan Kulit Biji Terhadap Kadar Purin Biji Melinjo. Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako, Sulawesi Tengah.
- Wortman R. L., 1995. Gout dan Gangguan Metabolisme Purin Lain dalam Harrison Prinsip-prinsip Ilmu penyakit Dalam. Edisi 13. Jakarta.

Comments

Popular posts from this blog

Alat, Bahan dan Cara Pembuatan Kerupuk Udang

Pembuatan Kerupuk Udang Membuat adonan kerupuk udang tidaklah terlalu sulit dan alat-alat yang dibutuhkan juga tidak terlalu rumit. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah udang sebagai bahan utama dan bahan-bahan tambahannya seperti tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih dan juga garam. Alat-alat yang dibutuhkan untuk pembuatan dalam jumlah kecil tidak terlalu banyak dan dapat menggunakan alat dapur sederhana seperti baskom, tampah, cobek dan juga loyang. Semua alat tersebut dapat kita beli di pasar atau toko terdekat. Sedangkan untuk produksi dalam skala besar biasa menggunakan alat penghancur udang/ikan, alat pelembut bahan-bahan, pencetak, alat pengukus ukuran besar, mesin pemotong dan juga oven. Bila anda ingin mencoba membuat kerupuk udang enak dan sehat, langkah-langkah sederhananya adalah sebagai berikut : Bahan Udang segar sebanyak 3/4 kg. Garam Tepung Tapioka Telur Ayam Bawang Putih Bawang Merah Bawang Daun Ketumbar Alat Panci Pisau Pengaduk Kompor N

Kandungan Nutrisi dan Mineral yang terkandung didalam Kerupuk Udang

 Kandungan Nutrisi dan Mineral Kerupuk Udang Wilayah geografis Indonesia yang sebagian besar adalah lautan, tidak sulit untuk mendapatkan udang sebagai bahan makanan. Selain dikonsumsi dengan cara dimasak, udang juga diolah menjadi bahan lain seperti terasi atau kerupuk udang. Bagi kamu yang gemar seafood pasti tidak asing dengan kelezatan udang ini. Namun tahukah Anda apa saja kandungan nutrisi dan zat gizi yang terdapat pada udang.  Kandungan Nutrisi Udang Sumber Vitamin Berbagai vitamin baik jenis larut air dan lemak juga sangat tinggi pada udang sehingga sangat baik dikonsumsi. Kandungannya yang tertinggi berturut-turut sesuai dengan persentase kebutuhan harian (daily value) adalah vitamin D (38%), vitamin B12 (19%), Niacin (13%), vitamin E (5%), vitamin B6 (5%), vitamin A (4%), vitamin C (3%), dan lain-lain. Sumber Mineral Udang juga mengandung berbagai mineral yang penting bagi tubuh. Mineral selenium dalam 100 gr udang segar cukup untuk memenuhi 54% k

Kerupuk udang di Beberapa Negara

Kerupuk Udang di Beberapa Negara Selamat datang di blog saya. Kali ini saya akan mencoba membahas Kerupuk Udang yang ada di negara-negara selain Indonesia. Kerupuk Udang merupakan cemilan populer di Asia Tenggara dan Asia Timur, khususnya paling sering dijumpai di Indonesia dan Malaysia. Kerupuk udang disebut sebagai prawn crackers dalam Bahasa Inggris dan shrimp crackers dalam Bahasa Inggris-Amerika. Berikut adalah variasi kerupuk udang di berbagai negara Asia dan dunia: 1. Indonesia Kerupuk udang merupakan salah satu jenis kerupuk yang dikenal di Indonesia. Dilihat dari begitu banyak jenisnya, Indonesia mungkin merupakan negara yang memiliki varietas kerupuk terbanyak di dunia. Untuk mencapai kerenyahan maksimal, kerupuk udang harus dijemur terlebih dahulu sebelum digoreng di rumah. Cara menggoreng kerupuk udang, dibutuhkan wajan dan minyak goreng yang panas. Kerupuk udang mentah berukuran kecil, keras, dan berwarna lebih gelap dari kerupuk yang sudah digoreng.